Microsoft Excel | Fungsi Find and Replace | Belajar praktis -->
Home » » Microsoft Excel | Fungsi Find and Replace

Microsoft Excel | Fungsi Find and Replace

Belajar Fungsi Find and Replace

Fungsi Find and Replace adalah fungsi pencarian data pada suatu database atau range data. Icon fungsi ini berupa gambar teropong.

Baiklah karena fungsi ini sangat erat dengan urusan database, maka sebagai contoh penerapan kita ambil contoh sebuah database contoh sales mi instant, seperti gambar dibawah ini :

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

1. Kita akan ambil contoh untuk menemukan kode product A1, maka langkah yang kita lakukan adalah dengan menggunakan menu find and replace, seperti gambar di bawah ini.

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

2. Klik menu find and replace / icon gambar teropong seperti gambar di atas, atau dengan shortcut key tekan CTRL+F secara bersamaan, maka akan muncul jendela dialog menu Find & Replace, seperti di bawah ini.

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

3. Pada kolom isian find what isikan dengan data yang akan kita cari, kemudian tekan tombol kemudian tekan tombol Find All, apabila kita menginginkan kriteria tertentu dalam pencaraian, maka tekan tombol option, maka akan muncul kriteria, seperti gambar berikut.

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

4. Pada pilihan with in, search, look in adalah batasan pencarian.
  1. with in : pencarian dalam sheet aktif atau pada workbook.
  2. Search : cara pencarian dengan per-baris/by raw atau per-kolom/by Column.
  3. Look in : kategori data yang kita cari : bisa berupa Value atau nilai numerik, Formula atau Comment
Pada isian sebelah kanan yaitu kriteria cara penulisan, math case adalah harus sesuai hurufnya dengan yang dicari, baik Upper Case/huruf besar atau Lower Case dan juga spasi jika data yang kita cari ternyata menggunakan spasi, biarkan saja/jangan diberi check untuk memudahkan pencarian, begitu juga untuk pilihan math entire cell contents tidak perlu diberi tanda check.

5. Sampai disini kita tinggal memasukan value yang akan kita cari.

6. Sebagai contoh, kita mencari kode produk A1, maka input A1 pada kolom find what dan tekan tombol find all, maka akan muncul alamat cell yang kita cari dan kursor akan menempatkan pada cell pertama yang ditemukan, untuk berikutnya kita tinggal tekan find next, seperti gambar di bawah ini.

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

7. Berikutnya jika kita ingin mencari sebuah value dengan awalan tertentu dan diakhiri dengan tertentu juga kita cukup memberi tanda " * " diantara value tsb, seperti gambar dibawah.

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

8. Langkah selanjutnya, jika kita ingin mencari dan mengganti dari apa yang kita ingin find/cari, caranya masukkan value yang kita cari, klik tab replace isi dengan value yang baru, lanjutkan dengan menekan tombol replace all. Maka semua yang kita cari telah diganti dengan value yang baru. Seperti gambar dibawah ini.

Berlatih Fungsi Find and Replace pada Microsoft Excel

Itulah tadi sedikit yang bisa saya share tentang cara belajar menggunakan fungsi Find and Replace pada Excell kali ini, tetapi saya sangat berharap semoga sesuatu yang sangat tidak berarti ini dapat bermanfaat buat rekan-rekan semuanya, untuk melihat menu - menu yang lainnya anda bisa klik di Menu Blog Belajar Praktis.



Terimakasih telah membaca artikel berjudul Microsoft Excel | Fungsi Find and Replace

0 comments Microsoft Excel | Fungsi Find and Replace